Yogyakarta, Rabu, 14 Mei 2025 – Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Daerah Istimewa Yogyakarta, Riono Budisantoso, S.H., M.A., bersama seluruh pejabat utama dan jajaran, mengikuti kegiatan Tasyakuran Hari Ulang Tahun Persatuan Jaksa Indonesia (PERSAJA) ke-74 Tahun 2025.
Acara tasyakuran diselenggarakan secara virtual dan serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini diawali dengan sambutan dari Jaksa Agung Republik Indonesia, yang menyampaikan apresiasi atas dedikasi seluruh anggota PERSAJA. Dalam sambutannya, beliau juga menekankan pentingnya menjaga marwah dan kehormatan institusi Kejaksaan dalam setiap pelaksanaan tugas dan tanggung jawab.
Sebagai penutup, seluruh Kejaksaan di Indonesia secara serentak melakukan prosesi pemotongan tumpeng. Tindakan simbolis ini mencerminkan semangat kebersamaan dan tekad kolektif untuk terus mengabdi kepada bangsa dan negara melalui penegakan hukum yang adil, profesional, dan bermartabat.
@kejaksaan.ri #KejaksaanRI #kejatidiy #kejatijogja #JaksaProfesionaldanBerintegritas #TrapsilaAdhyaksaBerkahlak #HUT74Persaja #Persaja #PersatuanJaksaIndonesia