Pembukaan Pekan Olahraga dilanjutkan dengan Gerak Jalan Sehat dan Pertandingan Bola Voli dan Lomba Paduan Suara pada hari Jumat tanggal 05 Juli 2013 yang diikuti seluruh pegawai Kejaksaan Tinggi DIY dan pegawai Kejari se-DIY, IAD se-DIY dan KBPA. Acara dimulai pada pukul 06.30 WIB dan selesai pada pukul 11.30 WIB. Selain kegiatan tersebut, juga diadakan perlombaan untuk anak-anak berupa lari kelereng.
Sedangkan pada hari Senin tanggal 08 Juli 2013, diselenggarakan pertandingan Futsal antar Kejaksaan se-D.I. Yogyakarta dengan masing-masing mengirimkan 1 (satu) tim futsal.